Sputnik 3 Sputnik 4 Dan Sputnik 5
Diartikel sebelumnya sudah dijelaskan tentang peluncuran Sputnik 1 dan Sputnik 2. Selanjutnya di artikel ini akan dijelaskan secara garis besar peluncuran satelit-satelit Sputnik selanjutnya,yaitu Sputnik 3 ,Sputnik 4 dan Sputnik 5. Program Sputnik yang dimulai dari Sputnik 1 sampai Sputnik 5 berlangsung selama kurang lebih 3 tahun,dari 1957 sampai 1960.
Sputnik 3
15 Mei 1958 Uni Soviet kembali meluncurkan satelit untuk ketiga kalinya,satelit yang diberi nama Sputnik 3 ini mempunyai misi penelitian luar angkasa yang lebih dalam antara lain pengukuran tekanan dan komposisi atmosfer, konsentrasi partikel bermuatan, foton dalam sinar kosmik, inti berat dalam sinar kosmik, medan magnet dan elektrostatis dan partikel meteorik. Satelit membawa dua belas instrumentasi ilmiah dalam laboratorium ruang angkasa tersebut. Dengan dilengkapi perekam pita tral-d onboard, data yang disimpan dapat ditransmisikan ke bumi. Satelit berbentuk kerucut dengan tinggi 3,57 m, diameter 1,73 m dan bermassa 1.327 kg. Tanpa awak satelit meluncur di Baikonur Cosmodrome,Kazakhstan. Sama dengan pendahulunya sputnik 3 mengorbit di orbit rendah dengan periode 105.9 menit. Setelah 692 hari mengorbit pada tanggal 6 April 1960 satelit akhirnya kembali ke atmosfir dan terbakar.
Sputnik 4
Meluncur 16 Mei 1960. Bertujuan untuk penelitian lebih dalam terkait kemungkinan awak manusia yang bisa ditempatkan di satelit untuk misi-misi selanjutnya. Sputnik 4 dirancang untuk bisa kembali mendarat di bumi.mengorbit selama 4 hari namun saat akan kembali ke bumi mengalami kegagalan yang menyebabkannya terbakar di luar angkasa. Puing bekas satelit ditemukan di Wisconsin USA sekitar 2 tahun setelah peluncuran.
Sputnik 5
Merupakan satelit pertama yang berhasil mendarat kembali dengan selamat ke bumi. Sputnik 5 memang dirancang utuk itu . Selain itu merupakan keberhasilan pertama membawa makhluk hidup dengan selamat sampai kembali ke bumi. Satelit membawa 2 ekor anjing(Belka and Strelka),2 ekor hewan pengerat,40 tikus,varietas tumbuhan dan sebuah manekin “Ivan Ivanovich”. Satelit diluncurkan 19 Agustus 1960 dan hanya mengorbit selama 1 hari saja.
Sputnik 5 merupakan program Sputnik terakhir yang diluncurkan dan membawa hasil yang signifikan untuk misi luar angkasa selanjutnya yaitu membawa manusia ke luar angkasa untuk pertama kali nya.
Belka and Strelka |
Komentar
Posting Komentar